Pempek Isi Kulit, Resep Pempek Unik Ini Cocok Disajikan Untuk Hari Raya

By Sajian Sedap, Kamis, 22 Juni 2017 | 07:51 WIB
Pempek Isi Kulit (Sajian Sedap)

Untuk Hari Raya, kita juga perlu menyediakan camilan yang bikin keluarga makin akrab saat bersantap. BUat saja Pempek Isi Kulit ini, pempek dengan isian butiran pempek bulat plus telur puyuh lezat.

Durasi 90 menit

3 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan pempek:
    • 25 gram tepung terigu protein sedang
    • 200 ml air
    • 2 siung bawang putih, diparut
    • 250 gram daging tuna dihaluskan
    • 1 sendok makan garam
    • 1 1/2 sendok teh gula pasir
    • 1/2 sendok teh penyedap rasa
    • 250 gram tepung sagu
    • 75 gram ikan tenggiri, cincang halus
    • 10 butir telur puyuh
    • minyak, untuk menggoreng
    • tepung sagu untuk taburan
  2. Bahan saus cuko:
    • 500 gram gula merah, disisir halus
    • 1.500 ml air
    • 50 gram asam kandis
    • 1 sendok teh garam
    • 2 sendokmakan cuka
  3. Bumbu halus:
    • 2 1/2 sendok makan tongcai
    • 8 siung bawang putih, dihaluskan
  4. Bahan sambal:
    • 100 gram cabai rawit hijau
    • 300 ml air
    • 1/4 sendok teh garam
  5. Bahan pelengkap:
    • 25 gram ebi kering, disangrai, dihaluskan
    • 3 buah mentimun, dibuang bijinya, dipotong kotak
    • 200 gram mi kuning basah

Cara membuat Pempek Isi Kulit:
 
1. Pempek, rebus tepung terigu, air, dan bawang putih sambil diaduk sampai kental. Angkat dan biarkan hangat.
2. Tuang ke atas daging ikan tuna. Uleni rata. Masukkan garam, gula pasir, dan penyedap rasa. Banting-banting sampai kalis. Tambahkan tepung sagu. Aduk rata. Ambil 1/3 bagian tambahkan kulit ikan. Aduk rata.
3. Ambil sedikit adonan. Bentuk bulat sebesar kelereng. Rebus di dalam air mendidih yang sudah ditambahkan sedikit minyak. Angkat. Dinginkan. 
4. Lumuri tangan dengan tepung sagu. Ambil 125 gram adonan pempek. Pipihkan. Bentuk kantung, isi dengan 3 butir pempek kulit dan satu butir telur puyuh. Tutup rapat.
5. Langsung rebus dalam 2.000 ml air mendidih yang ditambah 1 sendok makan minyak goreng sampai matang. Angkat dan tiriskan. Biarkan dingin. 
6. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai kekuningan.
7. Saus cuko, rebus gula merah dan air sampai larut. Saring. Tambahkan bumbu halus, asam kandis, cuka, dan garam. Masak sampai matang. Saring.
8. Sambal, rebus cabai rawit hijau, air, dan garam sampai mendidih. Haluskan bersama 50 ml air perebusnya.
9. Sajikan pempek bersama saus cuko, sambal, dan pelengkap. (Dn)
 
(Baca juga: Cita Rasa Spesial Tempe Goreng Lengkuas Bisa Kita Dapatkan Lewat Resep Ini)
(Baca juga: Pemula Pasti Bisa Membungkus & Membuat Lontong Pulen Untuk Hidangan Lebaran )
(Baca juga: Resep Soto Ayam Lezat Ini Pasti Lezat Hasilnya, Siapa Pun Yang Membuatnya)
(Baca juga: Pesta Lebaran Bisa Tetap Hemat Dengan Trik Pintar Ini)
(Baca juga: 30 Menit Saja Membuat Bola-Bola Tahu Ayam Pedas Untuk Lauk Atau Camilan Pengganjal Lapar )