Mau Makan Malam Spesial? Buat Saja Ayam Taliwang Dengan Resep Ini

By robertus, Sabtu, 1 Juli 2017 | 07:48 WIB
ayam taliwang (robertus)

Jangan lupa sertakan Ayam Taliwang dalam jajaran menu hari ini. Ayam bakar dengan cubitan rasa pedas ini serasi disajikan hangat dengan sepiring nasi. Dijamin lahap menyantapnya.

Durasi 60 menit

4 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 1 ekor ayam potong 4 bagian
    • 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 1 1/2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok makan gula merah sisir halus
    • 1 sendok teh air jeruk limau
    • 4 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 7 buah cabai merah keriting
    • 2 buah cabai merah besar
    • 2 buah cabai rawit merah
    • 10 butir bawang merah
    • 6 siung bawang putih
    • 5 butir kemiri, disangrai
    • 1 sendok teh terasi, goreng

Cara Membuat Ayam Taliwang: 1.    Lumuri ayam dengan 1 sendok teh air jeruk limau dan 1 sendok teh garam. Bakar di atas pan sampai setengah matang. 2.    Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan santan, garam, dan gula merah. Masak sampai mendidih.Tambahkan air jeruk limau. 3.    Tambahkan ayam. Masak di atas api kecil sampai meresap. 4.    Bakar lagi ayam sambil dioles sisa bumbu sampai harum. (Sd)

(Baca juga: Berbagai Jenis Kulit Lumpia Ini Menghasilkan Lumpia dengan Tekstur yang Beraneka Rupa Pula!)

(Baca juga: Langkah Mudah Membuat Bakwan Tahu Udang Krispi yang Gurih dan Sedap)

(Baca juga: Salad Sayuran Jeruk Bali, Pilihan Tepat Saat Lapar Di Tengah Malam)

(Baca juga: Rasa Otentik dari Nasi Goreng Kari India Ini Bikin Sarapan Terasa Spesial)

(Baca juga: Tempe Oseng Jamur Tiram, Menu Ekonomis yang Lezatnya Juara)