Tumis Buncis Hati Ampela Petai ini Super Sedap Jadi Teman Nasi Hangat

By Sajian Sedap, Kamis, 27 Juli 2017 | 02:32 WIB
tumis buncis hati ampela petai (Sajian Sedap)

Olahan tumis selalu jadi pilihan cerdas dikala buntu ide memasak. Nah, coba deh buat resep Tumis Buncis Hati Ampela Petai yang super mudah tapi super sedap jadi teman nasi hangat.

Durasi 30 menit

6 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 6 pasang hati ayam, rebus, potong kecil
    • 250 gram buncis, iris serong
    • 7 buah mata petai, iris
    • 1 buah tomat, potong 6 bagian
    • 2 lembar daun salam
    • 2 cm lengkuas, memarkan
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
    • 1 1/4 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 100 ml air
  2. Bumbu tumbuk kasar:
    • 8 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 3 buah cabai hijau besar
    • 3 buah cabai hijau keriting

Cara Membuat Tumis Buncis Hati Ampela Petai:
 
1. Panaskan minyak, tumis bumbu tumbuk kasar, daun salam, dan lengkuas sampai harum. Masukkan tomat. Aduk rata.
2. Masukkan hati ampela. Aduk rata. Masukkan buncis dan petai. Aduk rata.
3. Masukkan garam, merica, dan gula pasir. Aduk rata.
4. Tuang air. Aduk  sampai matang dan meresap. (Dn)
 

(Baca juga: Dijamin Gampang & Enak Membuat Nugget Jamur Sendiri di Rumah)

(Baca juga: Ini Dia Resep Kroket Makaroni Keju Kornet Yang Dijamin Lezat)

(Baca juga: Segarkan Harimu dengan Resep Lemon Apple Punch yang Nikmat Sekali)

(Baca juga: Antigendut, Aneka Makanan Ini Membantu Membakar Lemak Jadi Energi, Lho!)

(Baca juga: 8 Trik Antigagal Membuat Kulit Martabak Telur Ala Penjaja Kaki Lima)