Renyah Maksimal Lumpia Filipina ini Pasti Jadi Rebutan saat Santai Sore

By Virny Apriliyanty, Rabu, 2 Agustus 2017 | 11:36 WIB
Lumpia Philipina (Virny Apriliyanty)

Resep lumpia filipina yang super lezat bisa kita contek di resep ini, lho. Yang digunakan adalah kulit lumpia import dengan ukuran agak besar.

Durasi 45 menit

15 buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 15 lembar kulit lumpia import
    • 250 gram daging giling
    • 1 buah wortel, potong korek api
    • 100 gram kapri, iris halus
    • 6 lembar letus , iris halus
    • 1/2 sendok makan kecap manis
    • 1 3/4 sendok teh garam
    • 1/8 sendok teh merica bubuk
    • 500 ml minyak untuk menggoreng
  2. Bumbu iris:
    • 2 siung bawang putih, memarkan, cincang
    • 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
    • 1 buah cabai merah keriting, cincang halus

Cara Membuat Lumpia Filipina: 

  1. Tumis bumbu sampai harum. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna.
  2. Masukkan sayuran. Aduk sampai setengah layu.
  3. Bubuhi kecap manis, garam, dan merica. Aduk rata.
  4. Isi di atas kulit lumpia. Bungkus. Goreng sampai matang.

Baca Juga: Jangan Lupa Tambahkan Isian Ini Agar Lumpia jadi Lebih Sedap, Nagih Banget!