Resep Pecel Daun Ubi Jalar, Menyantap Sayuran Dengan Cara Lezat

By Sajian Sedap, Rabu, 30 Agustus 2017 | 03:23 WIB
Pecel Daun Ubi Jalar (Sajian Sedap)

Enaknya rasa daun ubi jalar sudah tidak diragukan lagi. Apalagi kalau kita buat jadi Pecel Daun Ubi Jalar. Paduan bumbu kacang yang lezat bisa bikin kita makin menikmati sayuran satu ini.

Durasi 20 menit

4 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 4 ikat daun ubi jalar, dipotong-potong, direbus
    • 100 gram kol, diiris tipis, direbus sebentar
    • 100 gram taoge, direbus sebentar
  2. Bahan bumbu pecel:
    • 150 gram kacang tanah, digoreng, dihaluskan
    • 1 sendok teh garam
    • 1 sendok makan gula merah, disisir
    • 300 ml air panas
  3. Bumbu halus:
    • 2 buah cabai merah, digoreng
    • 2 buah cabai rawit, digoreng
    • 3 butir bawang merah, digoreng
    • 2 siung bawang putih, digoreng
    • 2 cm kencur
    • 4 lembar daun jeruk dibuang tulangnya

Cara Membuat Pecel Daun Ubi Jalar:

1. Uleg cabai merah, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, kencur, dan daun jeruk, hingga halus.

2. Masukkan kacang tanah halus, garam, dan gula merah. Aduk rata.

3. Tuang air panas sedikit-sedikit sambil diaduk sampai rata.

4. Tata sayuran. Siramkan bumbu pecel.

(Baca Juga: Ingin Tahu Cara Menghemat Gas Kompor Anda? Masak Bisa Lebih Ekonomis dan Praktis!)

(Baca Juga: Jenis Pisang yang Cocok untuk Digoreng)

(Baca Juga: Jangan Dulu Tambahkan Sagu, Mengatasi Adonan Pempek yang Lembek Ada Caranya Lho)

(Baca Juga: Dengan Resep Teruji ini, Tom Yam Soup Buatan Kita Pasti Enak)

(Baca Juga: Telur Dadar Sayur Bumbu Semur, Cita Rasa Lezatnya Bikin Surprise Keluarga )