Awali Makan Malam Dengan Carrot Ginger Cream Soup Yang Mudah Dibuat Ini

By Sajian Sedap, Sabtu, 2 September 2017 | 09:37 WIB
Carrot Ginger Cream Soup (Sajian Sedap)

Sajian cream soup dengan bahan utama jahe dan wortel ini lezat banget rasanya. Hangat di lidah, hangat di perut, cocok untuk menu pembuka makan malam

Durasi 30 menit

3 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 3 buah wortel import, potong kotak-kotak
    • 1/2 buah bawang bombay, potong kotak
    • 5 cm jahe, memarkan
    • 900 ml kaldu ayam
    • 250 ml krim kental
    • 1 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok teh allspice
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Carrot Ginger Cream Soup:

1. Panaskan minyak. Tumis bawang bombay sampai harum. Tuang kaldu ayam. Masak sampai mendidih. Tambahkan wortel. Masak sampai matang. 2. Blender halus. Masak kembali. Tambahkan jahe, garam, merica bubuk, dan allspice. Aduk rata. 3. Tuang krim kental. Aduk. Masak sampai meletup-letup. Angkat. Sajikan.  

(Baca Juga: Cobek Sering Luntur dan Berpasir? Tenang Saja, Ada Cara Mengatasinya)

(Baca Juga: 5 Resep Frozen Food Sehat Ini Bisa Jadi Lauk Dan Bekal Saat Kepepet)

(Baca Juga: Rahasia Sukses Membuat Ayam Goreng Tepung Keriting, Tahan Lama dan Renyah Ala Fast Food)

(Baca Juga: Ayam Suwir Petai, Ide Makan Siang yang Super Menggiurkan)

(Baca Juga: Dengan Resep Teruji ini, Tom Yam Soup Buatan Kita Pasti Enak)