Supaya Tagihan Listrik Tidak Membengkak, Yuk Hemat Daya Kulkas Dengan Tips Ini

By Virny Apriliyanty, Kamis, 19 April 2018 | 09:26 WIB
Supaya Tagihan Listrik Tidak Membengkak, Yuk Hemat Daya Kulkas Dengan Tips Ini (Virny Apriliyanty)

SajianSedap.grid.id – Tahukah kamu kalau menurut penelitian Greenpeace, kulkas adalah perabotan dapur yang paling banyak memakan daya listrik?

Salah satu alasannya karena alat pendingin ini harus bekerja tanpa henti selama 7 hari dalam seminggu dan 24 jam dalam sehari. 

Kalau daya listrik yang dipakai banyak, sudah pasti tagihan listrik juga membengkak.

Penghematan pun jadi sulit kita lakukan.

Tapi, tenang saja, masih ada kok cara menyelamatkan kondisi ini supaya konsumsi listrik kulkas bisa optimal.

Caranya mudah dan pasti bisa kita praktekan,

1. Atur suhu kulkas dengan betul

Suhu pada bagian refrigerator (pendingin untuk menyimpan buah dan sayur) sebaiknya berada pada suhu 3-5°C.

Sementara, bagian freezer (pembeku untuk menyiman daging dan es batu) pada suhu -17 sampai -15°C. Ini adalah suhu optimal di mana kulkas bisa bekerja paling efisien.

2. Jangan terlalu sering membuka kulkas

Kulkas didesain untuk tidak terlalu sering dan terlalu lama dibuka.

Jika anda membukanya, usahan seperlunya saja dan sesingkat mungkin.