Cuma 35 Menit, Shrimp Tomato Cream Soup ini Bisa Kita Nikmati Saat Lapar Melanda

By Sajian Sedap, Kamis, 19 Oktober 2017 | 11:50 WIB
Shrimp Tomato Cream Soup (Sajian Sedap)

Krim sup adalah makanan praktis yang mudah dibuat. Bisa disajikan kapan saja dan pasti mengenyangkan. Contohnya saja resep Shrimp Tomato Cream Soup ini. Selamat mencoba!

Durasi 35 menit

4 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 150 gram udang, kupas kulit, sisakan buntut, kerat punggung
    • 1 buah bawang bombay, potong kotak kecil
    • 2 siung bawang putih, cincang halus
    • 1 buah wortel import, potong kotak kecil
    • 1 buah paprika merah, potong kotak kecil
    • 4 buah tomat, haluskan
    • 3 sendok makan tepung terigu
    • 2 sendok makan pasta tomat
    • 750 ml susu cair
    • 100 ml krim kental
    • 1 sendok teh oregano
    • 1 sendok teh chilli flakes
    • 1 sendok makan garam
    • 2 sendok makan mentega tawar, untuk menumis
  2. Bahan pelengkap:
    • 4 lembar roti gandum, potong bentuk segitiga

Cara Membuat Shrimp Tomato Cream Soup:

1. Panaskan mentega tawar. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai layu. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir.

2. Tuang susu cair sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai licin. Masukkan udang, wortel, paprika, dan tomat. Aduk rata,

3. Tambahkan pasta tomat, garam, oregano, dan chilli flakes. Masak dengan api kecil hingga matang. Tuang krim kental. Aduk rata. Angkat.

4. Sajikan dengan roti gandum.

(Baca juga: Lasagna Gulung Saus Keju Ini Rugi Kalau Enggak Dicoba)
(Baca juga: Amankah Mengonsumsi Makanan Yang Baru Busuk Sebagian?)
(Baca juga: Nastar Gulung Keju, Variasi Nastar Cantik Yang Wajib Kita Coba)
(Baca juga: Simak Cara Membuat Butter Cookies Ini Sebagai Ide Kue Kering yang Menarik)
(Baca juga: Ngemil Sore Makin Asyik dengan Resep Onde-Onde Pandan Mini Harum dan Mudah)