Lalampa Isi Ikan Asap, Warisan Kuliner Lezat yang Datang dari Manado

By Sajian Sedap, Kamis, 2 November 2017 | 09:33 WIB
Lalampa Isi Ikan Asap (Sajian Sedap)

Enggak perlu jauh-jauh ke Manado untuk bisa makan Lalampa Isi Ikan Asapnya yang terkenal. Dengan resep teruji ini, siapapun bisa membuatnya sendiri di rumah.

Durasi 60 menit

24 Buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 800 gram beras ketan, direndam 2 jam
    • 375 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 1 1/2 sendok teh garam
    • 24 lembar daun untuk membungkus
    • 3 lembar daun pandan
  2. Bahan isi:
    • 350 gram daging ikan asap disuwir-suwir
    • 2 batang serai, dimemarkan
    • 1 buah (100 gram) tomat, dipotong-potong
    • 150 ml santan dari 1/4 butir kelapa
    • 1 sendok teh garam
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 1 ikat kecil daun kemangi, dipetiki
    • 1 sendok makan air asam jawa dari 1/2 sendok makan asam jawa dan 2 sendok makan air, larutkan
    • 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
  3. Bumbu halus:
    • 6 buah cabai merah keriting
    • 3 buah cabai merah besar
    • 7 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 2 cm jahe
    • 4 butir kemiri sangrai

Cara Membuat Lalampa Isi Ikan Asap:

1. Tumis bumbu halus, serai, dan tomat sampai harum dan matang. Tambahkan ikan asap, garam, dan gula pasir sambil diaduk rata.

2. Tuang santan. Masak sambil diaduk sampai bumbu meresap. Tambahkan air asam dan kemangi. Aduk rata. Sisihkan.

3. Kukus beras ketan 15 menit. Angkat.

4. Rebus santan dan garam sambil diaduk hingga mendidih.

5. Tuang ke dalam beras ketan kukus. Aduk sampai terserap. Kukus beras ketan 20 menit sampai matang.

6. Ambil selembar daun pisang. Sendokkan 50 gram ketan kukus. Beri 15 gram tumisan isi. Gulung sambil dipadatkan. Semat kedua ujungnya dengan lidi.

7. Bakar di bara api sampai matang. (Dn)