SajianSedap.grid.id – Memang menyebalkan kalau menemukan peralatan dapur kesayangan berkarat.
Tampilannya jadi tidak cantik.
Menggunakannya pun jadi ragu karena takut karatnya mengenai bahan makanan.
Tapi, membeli baru juga enggan karena berarti harus merogoh uang belanja bulanan.
Tunggu dulu! Kalau karatnya belum parah, peralatan dapur berkarat ini masih bisa diselamatkan, kok.
Caranya super mudah dan pasti bisa ditiru siapa saja.
Rendam dalam Minyak Tanah
Minyak tanah punya efek melunturkan karat, lo.
Caranya, rendam perlatan dapur berkarat di dalam minyak tanah selama kurang lebih dua jam.
Setelah direndam, gosok alat dapur dengan spons cuci piring atau sabut yang agak kasar.
Kalau karatnya sudah membandel, sangat baik bila menggosoknya dengan sabut kelapa yang sudah dibubuhi abu gosok.
Setelah karat yang menempel hilang, baru cuci kembali alat dapur dengan sabun sampai bau minyak tanah benar-benar hilang.