Menu Khas Mandailing pada Ngunduh Mantu Kahiyang-Bobby Ini Bikin Publik Penasaran

By Virny Apriliyanty, Jumat, 24 November 2017 | 16:33 WIB
Menu Khas Mandailing pada Unduh Mantu Kahiyang-Bobby ini Bikin Publik Penasaran (Virny Apriliyanty)

SajianSedap,grid.id - Rangkaian acara pernikahan Putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution masih terus berlanjut. Hari ini dan esok, pihak keluarga Bobby akan menggelar pesta adat ngunduh mantu yang rencananya dihadiri 5000 tamu undangan. Acara yang digelar di kota Medan ini, merupakan tradisi khas pernikahan Tapanuli Selatan (Batak Mandailing). 

      Sama seperti resepsi pernikahan di Solo, pesta adat kali ini juga tidak bisa dilepaskan dari makanannya. Maklum, banyak orang penasaran, makanan apa yang akan disajikan pada pernikahan sekelas anak Orang Nomor 1 di Indonesia. 

Menu Khas Mandailing yang Sederhana

      Kalau resepsi di Solo menghadirkan kuliner Jawa, tentu ngunduh mantu di Medan juga tidak jauh-jauh dengan kuliner khas Mandailing. Pihak penyelenggara acara membeberkan kalau menu yang dipesan bisa dibilang sederhana. 

       Sebut saja misalnya aneka makanan khas Mandailing seperti, gulai daun ubi tumbuk, gulai ikan sale, balado ikan sale dengan bawang batak, sambal tuk-tuk, sup daging sipirok dan ikan teri. Untuk pondokannya, disediakan aneka makanan khas Nusantara seperti dimsum, sate, tomyam, siomay dan masih banyak lagi. 

(Baca juga: Pasti Sukses Bikin Nasi Kuning Enak Plus Lauk-Lauk Pelengkapnya Dengan Resep Ini)

(Baca juga: Berapa Kali Kita Sebaiknya Mencuci Beras Agar Vitaminnya Tidak Hilang? )

      Rahung Nasution, seorang pegiat kuliner Indonesia berdarah Batak Mandailing ini juga membenarkan kalau sajian ngunduh mantu Kahiyang-Bobby terbilang sederhana. “Ikan sale termasuk makanan sehari-hari di rumahku”, kata pria dengan sebutan “Koki Gadungan” ini saat dihubungi via pesan singkat. 

       Ikan sale atau ikan asap memang bukan makanan mewah dalam kuliner Mandailing. Ikan sengaja diasap supaya lebih tahan lama. Rasanya pun jadi lebih kaya dan nikmat. Cara pengolahan pun terbilang biasa, hanya digulai serta dibalado.

(Baca juga: Cupcake Tape Kukus Tanpa Oven Ini Sungguh Mudah Dibuat Untuk Sarapan Esok)

(Baca juga: Dengan Resep Teruji ini, Tom Yam Soup Buatan Kita Pasti Enak)

Kenali Kuliner Khas Mandailing Lebih Dekat