Jangan Biarkan Perabotan Dapur Berkarat, Rawat Dengan Tips Ini Supaya Kinclong Terus

By Sajian Sedap, Senin, 7 Mei 2018 | 12:13 WIB
Jangan Biarkan Perabotan Dapur Berkarat, Rawat Dengan Tips Berikut Ini (Sajian Sedap)

SajianSedap.grid.id – Salah satu masalah utama pada perabotan dapur yang terbuat dari logam adalah munculnya karat.

Selain mengganggu penampilan, lama-kelamaan karat bisa mengikis perabotan dapur dan akhirnya jadi bolong.

Selain itu, peralatan yang berkarat juga berbahaya jika digunakan langsung pada makanan.

Nah, tidak mau kan sampai hal itu terjadi pada perabotan dapur kita?

Untuk itu, kita harus tahu cara merawatnya dengan benar.

Agar tidak karatan, kita rawat perabotan dapur dengan cara ini, yuk!

1. Jangan direndam dan langsung dicuci

Punya kebiasaan mendiamkan perabotan dapur sebelum dicuci?

Duh, lebih baik dihindari, ya!

Jika didiamkan terlalu lama, kotoran yang menempel pada perabotan dapur bisa jadi karat, lo!

Merendamnya dalam bak cucian juga bisa membuat kotoran menempel meski nantinya akan dicuci.

Untuk itu, jangan tunda mencuci perabotan dapur, khususnya yang berbahan stainless steel atau logam untuk menghindari munculnya karat.