Ampuh Membersihkan Setrika Lengket Cukup dengan Bahan Alami Ini

By Virny Apriliyanty, Selasa, 3 April 2018 | 10:55 WIB
Ampuh Membersihkan Setrika Lengket Cukup dengan Bahan Alami Ini (Virny Apriliyanty)

Mula-mula campurkan cuka putih dan air dengan perbandingan yang sama.

Kemudian celupkan kain bersih pada cairan tersebut dan taburkan sedikit baking soda.

Gosokkan pada besi setrika dengan gerakan melingkar.

Jeruk nipis dan baking soda

Senyawa asam pada jeruk nipis ampuh menghilangkan zat apapun yang mengotori besi dan membuatnya tampak berkilau.

Pertama, peras satu buah jeruk nipis.

Campur air perasan tersebut dengan sedikit baking soda.

Gosokkan pada setrika dan diamkan selama 5 menit.

Kemudian hilangkan sisa-sisa kotoran dengan kain basah dan panaskan setrika selama beberapa menit agar benar-benar kering.

Nah, kita bisa memilih salah satu cara di atas untuk membersihkan setrika yang lengket. (Kunthi Kristyani)

Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca juga: Lakukan 4 Hal Ini Sebelum Tidur Agar Wajah Tampak 10 Tahun Lebih Muda)

(Baca juga: Ini 7 Alasan Menakjubkan Makan Mentimun Setiap Hari, Bukan Hanya Bikin Kurus!)