Sediakan Nasi Lebih Kalau Mau Menghidangkan Rica Bebek Yang Maknyus Ini

By Sajian Sedap, Kamis, 26 April 2018 | 09:46 WIB
Rica Bebek (Sajian Sedap)

Jika bosan menyajikan bebek goreng atau bebek bakar, sudah saatnya kita coba resep Rica Bebek ini. Percaya deh, kuah gurihhnya bikin kita wajib menyediakan nasi tambah, nih.

Durasi 45 menit

10 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 1 ekor bebek, dipotong 24 bagian
    • 2 sendok makan kecap manis
    • 1 sendok teh asam jawa dari 1 sendok teh asam jawa di larutkan dengan 1 sendok makan air.
    • 3 buah jeruk limau untuk penyajian
    • 1.000 ml air
    • 1 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 sendok teh gula merah sisir
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu halus:

Cara Membuat Rica Bebek:

1. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan bebek, aduk sampai berubah warna. Masukkan kecap. Aduk rata.

2. Tambahkan air dalam 3 tahapan.

3. Masukkan air asam, garam, merica bubuk, dan gula pasir, aduk sampai mengental.

4. Sajikan dengan perasan air jeruk limau.

)