SajianSedap.grid.id – Bukan hanya saat puasa, kita juga sering menunda makan akibat kesibukan.
Akibatnya perut pun kosong dalam waktu lama dan lewat dari jam makan.
Kebiasaan tersebut bukanlah hal yang baik karena bisa memicu penyakit maag.
Akan lebih parah lagi jika kita salah menyantap makanan.
Ada beberapa makanan yang tidak boleh dimakan saat keadaan perut masih kosong.
Soalnya sistem pencernaan butuh waktu untuk bersiap sebelum makanan masuk.
Itulah alasan mengapa kita dianjurkan makan setidaknya 2 jam setelah bangun tidur.
Apa saja makanan yang harus dihindari saat perut kosong?
Mari simak bersama di bawah ini.
1. Makanan pedas
Mengonsumsi makanan pedas pada perut kosong bisa berakibat fatal.
Cabai yang terkandung di dalamnya bisa menyebabkan iritasi pada lambung sehingga membuat reaksi antar asam dan menyebabkan kram.