SajianSedap.grid.id - Siapa yang suka mengalami mabuk perjalanan?
Sepertinya hal tersebut sudah biasa dan sangat sering kita alami saat sedang dalam perjalanan.
Pasti sangat tidak nyaman bukan, ketika kita ingin bepergian untuk liburan namun kita malah mengalami mabuk perjalanan?
Tetapi tidak perlu khawatir.
Sebab kita bisa mengatasi mabuk perjalanan dengan bahan alami, lo.
Salah satunya adalah dengan menggunakan si kuning lemon.
Tidak perlu berlama-lama, langsung simak caranya.
BACA JUGA: Siap-Siap Terkejut dengan Lezatnya Sayur Terong Ini, Enak Banget Dimakan dengan Nasi Hangat
BACA JUGA: Seharga 13 Miliar, Kue Pengantin Ini Jadi yang Termahal di Dunia, Tapi Bentuknya Kok…
Gunakan Lemon Untuk Atasi Mabuk Perjalanan
Lemon merupakan salah saju jenis buah yang sangat sering digunakan untuk kesehatan karena manfaat yang dikandungnya.
Sama halnya dengan buah sitrus lainnya, kandungan vitamin C yang ada pada lemon diyakini dapat memenuhi 88% atau sekitar 100 gram vitamin C yang dibutuhkan setiap harinya.