Dijamin, Gak Bakal Bisa Nolak Pedas dan Lezatnya Ayam Masak Cabai Kering Ini

By Dwi, Minggu, 5 Agustus 2018 | 16:00 WIB
Ayam Masak Cabai Kering ()

SajianSedap.id – Ingin santapan lezat dan pedas dalam satu piring untuk santapan malam nanti?

Langsung saja kreasikan Ayam Masak Cabai Kering dengan resep berikut ini.         

Durasi: 50 Menit        

Sajian: 4 Porsi

Bahan:

300 gram dada ayam fillet, dipotong tipis lebar

2 siung bawang putih, diparut halus

2 cm jahe parut, diparut

2 sendok makan saus tiram

1 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

3 siung bawang putih, dicincang kasar

1 buah pekak

2 buah cabai merah besar, dibuang biji, dipotong kotak

5 buah cabai kering, dipotong 2 cm

1 sendok makan kecap manis

200 ml air

25 gram kacang mede, digoreng

1 sendok makan minyak utnuk menumis

Cara Membuat Ayam Masak Cabai Kering:

1. Lumuri ayam dengan bawang putih parut, jahe, saus tiram, garam, dan merica bubuk. Diamkan 30 menit.

2. Panaskan minyak.Tumis bawang putih dan pekak sampai harum. Masukkan cabai merah dan cabai kering. Aduk hingga layu.

3. Tambahkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Masukkan kecap manis dan air. Masak sampai meresap dan matang.

4. Terakhir masukkan kacang mede.

BACA JUGA: Belum Genap 50 Tahun, Ternyata Yuni Shara Sudah Punya Dua Cucu, Jarang Terungkap!

BACA JUGA: Gaya Duduk Tak Biasa Tamara Bleszynski saat Makan Bareng Mike Lewis Bikin Salah Fokus

BACA JUGA: Diprotes Netizen, Yuni Shara Langsung Gunakan Lidah Buaya untuk Hilangkan Kerutan Di Leher

BACA JUGA: Jangan Remehkan! Saus Sambal Botol dengan Ciri Ini Bisa Pelan-Pelan Sebabkan Kanker!

BACA JUGA: Namanya Juga Orang Kaya, Ada Bioskop sampai Kafe dalam Mobil Mewah Nagita Slavin