Walau Telat Bangun, Kita Bisa Buatkan Roti Tawar Goreng Isi Ayam Keju Untuk Bekal Keluarga

By Dwi, Senin, 6 Agustus 2018 | 08:00 WIB
Roti Tawar Goreng Isi Ayam Keju ()

SajianSedap.grid.id – Saking praktisnya, resep Roti Tawar Goreng Isi Ayam Keju ini bisa dibuat dalam waktu singkat. 

Hasilnya, keluarga tetap bahagia karena bekalnya istimewa. 

Durasi: 30 Menit     

Sajian: 10 Buah

Bahan:

10 lembar roti tawar, dipotong kulit

1 butir telur, dikocok lepas

100 gram tepung panir halus

500 ml minyak untuk menggoreng

Bahan Isi:

1 buah wortel, dipotong kotak kecil , direbus

50 gram jamur kaleng, diiris

1 buah paha ayam atas bawah tanpa tulang

1 sendok teh kecap asin

1 sendok teh saus tiram

1/4 sendok teh garam

100 gram keju cepat leleh, parut

Cara Membuat Roti Tawar Goreng Isi Ayam Keju:

1. Isi, lumuri ayam bersama kecap asin, saus tiram, dan garam . Biarkan 15 menit. Panggang ayam di atas pan hingga matang dan kecokelatan. Angkat. Suwir-suwir. Sisihkan.

2. Aduk rata wortel, jamur, ayam suwir, dan keju hingga rata.

3. Ambil selembar roti tawar. Beri isi. Lipat diagonal.

4. Gulingkan di atas tepung panir. Celup ke dalam telur. Gulingkan lagi di atas panir. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai berwarna kuning keemasan.

BACA JUGA: Faktanya Perempuan Gemuk Justru Lebih Menyenangkan Sebagai Pasangan

BACA JUGA: Selalu Tampil Elegan, Raisa Kepergok Makan Nasi Gila Tengah Malam Sambil Angkat Kaki!

BACA JUGA: Ratna Galih: Terlihat Anggun di TV, di Belakang Layar Kelakuannya Shock!

BACA JUGA: Kontras dengan Gaya Hidup Sosialita Iis Dahlia, Tengok Penampilan Putrinya saat Jualan Puding di Pinggir Jalan!

BACA JUGA: Diisukan Mengandung Babi, Mi Instan Indomie Justru Jadi Alat Kampanye di Negara Ini