Broccoli Cheese Soup Ini Sih Cocok Banget Kalau Disajikan Sebagai Sarapan Hari Minggu Besok

By Dwi, Sabtu, 18 Agustus 2018 | 20:30 WIB
Broccoli Cheese Soup ()

SajianSedap.id - Broccoli Cheese Soup bisa jadi pilihan untuk sarapan super sedap.

Sajikan selagi hangat, agar cita rasa lezatnya maksimal.

Simak cara mudahnya dengan resep ini.

Durasi: 45 menit

Sajian: 4 porsi Porsi

Bahan:

250 gram brokoli, rebus matang,

150 gram dada ayam rebus, potong kotak

2 sendok makan mentega tawar

1/2 buah bawang bombay, iris panjang halus

3 sendok makan tepung terigu

1.000 ml kaldu ayam sisa rebusan ayam

1/2 sendok makan garam

1/2 sendok teh gula pasir

1/2 sendok teh merica hitam bubuk

1/4 sendok teh pala bubuk

1 sendok makan keju parmesan

200 ml cooking cream

Bahan pelengkap:

1 sendok makan peterseli, cincang halus, peras

1 sendok makan keju parmesan

4 potong toast bread

2 lembar beef bacon, goreng dengan mentega, asal kecokelatan

Cara Membuat Broccoli Cheese Soup:

1. Panaskan mentega. Masukkan bawang bombay. Tumis sampai harum. Tambahkan tepung terigu. Tumis sampai berbutir kasar.

2. Masukkan kaldu ayam sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan ayam, brokoli, garam, gula pasir, merica bubuk, pala bubuk, dan keju parmesan. Aduk rata.

3. Masukkan cooking cream. Masak sampai kental.

4. Sajikan bersama pelengkapnya.

BACA JUGA: Ashanty Makan Pecel Pinggir Jalan Sambil Nangkring, Gayanya Nyeleneh Banget!

BACA JUGA: Anang Hermansyah Makan Fried Chicken Setiap Hari, Ini Efek Mengerikannya 5 Tahun Ke Depan

BACA JUGA: 17 Tahun Jadi Koki, Edwin Lau Larang Kita Pesan Soup dan Salad di Restoran, Ini Alasannya!

BACA JUGA: Hati-Hati Saat Membeli Ayam dengan Tanda Ini Pada Dagingnya! Begini Penjelasan Ahli

BACA JUGA: Disuruh Diet Sama Suami, Jawaban Tantri Kotak Menohok Banget, ‘Istriku Pintar Ngeles, Nih!’