Bukan Cuma Es Kepal, Sarapan Juga Bisa Istimewa Dengan Nasi Kepal Daging Teriyaki

By Dwi, Senin, 20 Agustus 2018 | 07:00 WIB
Nasi Kepal Daging Teriyaki ()

 

SajianSedap.id – Meski dari Jepang, Nasi Kepal Daging Teriyaki justru mudah dibuat.

Langsung saja kreasikan resepnya berikut ini.         

Durasi: 40 Menit    

Sajian: 10 Porsi

Bahan:

1.200 gram nasi putih panas

2 lembar rumput laut untuk hiasan

Bahan Isi:

200 gram daging giling

100 gram jamur kaleng, iris

1 1/2 sendok makan saus teriyaki

2 sendok teh kecap manis

3 siung bawang putih, cincang kasar

1/4 sendok teh garam

1/8 sendok teh merica bubuk

150 ml air

1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Nasi Kepal Daging Teriyaki:

1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum.

2. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna.

3. Tambahkan jamur, saus teriyaki, kecap manis, garam dan merica. Aduk rata. Tuang air. Aduk sampai matang.

4. Ambil sedikit nasi (50 gram). Isi. Bentuk segitiga. Hias dengan rumput laut.

BACA JUGA: Sang Anak Berulang Tahun Yang Pertama, Kezia Karamoy Beri Kue Ulang Tahun Sebesar Dandang Nasi! Ini Wujudnya

BACA JUGA: Penghasilannya 1 M Sehari, Ini Sumber Kekayaan Syahrini yang Membuatnya Kaya 7 Turunan!

BACA JUGA: Sempat Jadi Menantu Kesayangan Soeharto, Begini Kabar Tata Cahyani yang Sekarang Jago Buat Kue

BACA JUGA: Kasihan Syahnaz! Bentuk Tubuhnya Diolok-olok, Menu Makan Malamnya jadi Sengsara Banget

BACA JUGA: Anggun Tutupi Wajah Anak Saat Unggah Foto Makan Bareng Keluarga, Alasannya Mengejutkan Banget