"Kami bertanggung jawab sepenuhnya atas dampak yang terjadi jika di kemudian hari ada yang terluka atau dirugikan. Sekali lagi kami mohon maaf," papar akun instagram tempat ngopi itu.
Dalam penjelasannya, akun tersebut mengatakan tidak ada korban atas kejadian tersebut.
"Sekali lagi terima kasih atas masukannya dan mohon maaf atas kejadian yang sempat bikin kaget dan shock. Iya alhamdulillah tadi tidak ada yang terluka dan dapat segera dibereskan," tulis akun tersebut.
Cindy pun sepertinya cukup lega dengan adanya konfirmasi dari pihak resto tersebut.
"Konfirmasi pihak cafe, aman enggak ada yang luka," paparnya.
Founder komunitas Mamapedia ini pun meminta pihak resto untuk lebih memperhatikan struktur bangunan.
"Iya untuk pembelajaran coba diperhatikan struktur bangunan ya. Untung tidak ada anak-anak karena saya tiap ke sini kalau weekend ada keluarga dan anak. Saya sendiri alhamdulillah aman hanya tas dan laptop saja penuh serpihan eternit," ungkapnya. (Miya)