SajianSedap.id – Roti Panggang Sosis pasti jadi rebutan saking cantiknya.
Gak cuma cantik, sajian ini juga pasti lezat dan mengenyangkan, lo!
Simak cara membuatnya dengan resep berikut ini.
Durasi: 30 Menit
Sajian: 10 Buah
Bahan:
10 lembar roti tawar, buang kulitnya
10 buah sosis sapi
1 butir telur untuk perekat
2 kuning telur untuk olesan
Bahan Saus:
2 sendok makan saus tomat
2 sendok makan saus bbq
2 sendok teh kecap inggris
Cara Membuat Roti Panggang Sosis:
1. Gilas tiap roti tawar agar sedikit pipih.
2. Plong dengan cetakan bunga. Sisihkan.
3. Oleskan sosis dengan saus. Letakkan di tengah. Lipat. Rekatkan sisinya dengan perekat.
4. Oleskan kuning telur dibagian atasnya.
5. Oven dengan api bawah 190 derajat Celcius selama 10 menit hingga kecokelatan.
BACA JUGA: Belajar Cara Titiek Puspa Sembuh dari Kanker Serviks, Hindari Keras Makanan Ini!
BACA JUGA: Minum Ramuan 2 Bahan Ini Sebelum Tidur, Rasa Capek dan Pegal Sirna Esok Pagi!
BACA JUGA: Karena Kebiasaan Mewah Sandra Dewi Ini, Mertuanya Tak Kirim Masakan Selama Seminggu