Praktis! Cuma dengan 2 langkah Mudah Kentang Telur Panggang Jadi Sarapan Pilihan Keluarga

By Dwi, Sabtu, 1 September 2018 | 21:30 WIB
Kentang Telur Panggang (Sajian Sedap)

SajianSedap.id - Praktis dan lezat memang cocok jadi menu sarapan.

Coba buat Kentang Telur Panggang yang enak dengan resep yang satu ini.

Sarapan esok pasti jadi lebih mengenyangkan.

Durasi 30 menit

Sajian: 8 porsi

Bahan:

400 gram kentang rebus, haluskan

1 buah brokoli, seduh, cincang kasar

5 lembar smoked beef, potong kotak kecil

1 sendok makan parmesan

1 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

8 butir telur

8 lembar keju smoked

Cara membuat Kentang Telur Panggang:

1. Aduk rata kentang, brokoli, smoked beef, parmesan, garam, dan merica bubuk.

2. Sendokkan agak banyak di atas pan yang sudah dipanaskan. Tekan bagian tengahnya dengan sendok. Beri keju. Pecahkan telur. Tutup panci. Biarkan sampai matang.

 BACA JUGA: Sang Suami Tengah Jalani Proses Hukum, Inneke Koesherawati Pernah Cuma Makan Kerupuk

BACA JUGA:Bahan Alami Ini Jadi Rahasia Kecantikan Seorang Dewi Persik, Murah dan Mudah Banget Untuk Didapat!

BACA JUGA: Biar Gak Repot Esok Hari, Yuk, Siapkan Bahan Nasi Goreng Joko Tarub dari Sekarang

BACA JUGA: Luar Biasa, Di Negara Ini Setiap Orang Akan Digaji Untuk Memakan Sebuah Alpukat! Berminat?