Sambut Asian Para Games 2018, Intip Luasnya Ruang Makan Wisma Atlet yang Siap Menampung 13.000 Orang Setiap Hari

By Ellytarahma, Minggu, 23 September 2018 | 15:45 WIB
Logo Asian Para Games 2018 (INAPGOC)

Sajiansedap.id - Gelaran pesta olahraga dengan atlet yang menyandang disabilitas, Asian Para Games 2018 akan segera dimulai.

Pembukaan acara ini akan dilakukan pada Sabtu, 6 Oktober 2018 mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kawasan Senayan, Jakarta.

Asian Para Games 2018 akan diikuti oleh 3000 atlet dari 18 cabang olahraga disabilitas atau Para Sport.

Sebut saja atletik, balap sepeda, panahan, boccia, renang, bowling, hingga tenis kursi roda.

Baca Juga : Ini Dia Resep Empanadas Semur, Snack Lezat untuk Segala Suasana

Memiliki Kebutuhan Khusus

Sesuai dengan namanya, dalam gelaran Asian Para Games, yang bertanding pun merupakan atlet-atlet yang memiliki kebutuhan khusus.

Dalam cabang olah raga tenis kursi roda misalnya, atlet yang bertanding adalah mereka yang merupakan atlet tuna daksa atau disabel fisik.

Di nomer lari, akan dapat disaksikan atlet-atlet yang melakukan lari sprint dengan bantuan kaki palsu.

Dengan ketidaksempurnaan fisik yang dimiliki para atlet Asian Para Games 2018, INAPGOC sebagai penyelenggara gelaran ini memiliki pekerjaan rumah yang jauh lebih berat dari Asian Games.

Baca Juga : Makan 6 Siung Bawang Putih Panggang, Manfaat Ini Langsung Dirasakan Tubuh, Khasiatnya Sungguh Tak Terduga!