SajianSedap.id – Setelah hujan, pasti ada pelangi.
Itu yang diyakini Ina Thomas, istri Jeremy Thomas, saat dirinya tertimpa musibah.
Apalagi kali ini musibah itu datang dari keluarganya sendiri.
Axel Matthew Thomas atau Matthew, anak pertamanya, sempat mendekam di penjara selama 2 bulan.
Baca Juga : Billy Warisi Harta Almarhum Olga, Begini Tampilan Dapur dan Rumah Mewahnya Seharga Miliaran Rupiah
Ia sempat terjerat kasus narkoba pada bulan Juli 2017.
Siapa sangka kejadian itu jadi titik balik untuk Ina hingga melahirkan bisnis kuliner baru.
Karena kejadian itu pula Ia kini jadi lebih rajin di dapur.
Bagaimana bisa?
Di Penjara Kangen Mama
Kasus tertangkapnya Matthew memang jadi pukulan tersendiri bagi Ina dan Jeremy Thomas.
Meski begitu, mereka tak lantas meninggalkan Matthew.
Banyak usaha yang mereka lakukan untuk membebaskan anaknya.
Untungnya sebelum mencapai masa 6 bulan tahanan, Ia bisa bebas.
Baca Juga : Konglomerat di Medan, Rumah Menantu Jokowi Bikin Melongo, Ruang Makannya Bisa Masuk Puluhan Orang!
Jeremy sempat menyatakan kalau Matthew sempat kangen dengan mamanya saat di penjara.
Katanya mereka berdua memang dekat.
Ia pun kangen mencium kepalanya dan kumpul bersama secara lengkap.
Baca Juga : Konglomerat di Medan, Rumah Menantu Jokowi Bikin Melongo, Ruang Makannya Bisa Masuk Puluhan Orang!
Ina Thomas juga mengatakan kalau dirinya rajin mengirimkan makanan untuk anaknya dan teman-temannya di penjara.
Setiap hari, Ia bangun subuh untuk belanja dan masak karena harus masak menu sarapan, makan siang, dan makan malam sekaligus.
Namun hal itu justru disyukurinya sekarang.
Disangka Tak Bisa Masak
Wanita 42 tahun ini kini memiliki bisnis kuliner bernama Masakan Warisan.
Ternyata, itu semua adalah hasil masakannya dan merupakan makanan kesukaan anak-anaknya.
Lahirnya bisnis kuliner itu juga bermula dari kebiasaan masaknya untuk Matthew di penjara.
Baca Juga : Chelsea Olivia Ungkap Penyesalan Setelah Lakukan Dosa Ini di Tengah Malam dengan Suami
Awalnya Ia mengira kalau dirinya tidak bisa masak sehingga membuatnya malas untuk turun ke dapur.
Namun karena harus masak untuk anaknya, akhirnya hal itu berubah jadi hobinya.
Diceritakannya, saat itu Ia masak dengan rasa khawatir, stres, dan airmata yang tak berhenti jatuh.
Dengan segenap jiwa, Ia menyiapkan masakan yang sehat supaya anaknya tetap sehat.
Curahan hati itu sempat Ia ungkapkan pada sebuah unggahan di Instagram.
Baca Juga : Minum Teh Bersama Presiden Korea, Tas Iriana Jokowi Seharga 50 Juta Jadi Sorotan
Kejadian ini memberikan kita pelajaran untuk melihat titik cerah dari segala musibah yang menimpa kita.
Kisahnya menginspirasi banget, ya!
Baca Juga : Aroma, Rasa Dan Tampilan Daging Gulung Daun Jeruk Ini Bikin Kita Penasaran Untuk Mencicipi