Cuma 3 Langkah, Daging Suwir Masak Taoco Siap Ramaikan Meja Makan!

By Dwi, Jumat, 21 September 2018 | 09:30 WIB
Daging Suwir Masak Taoco ()

SajianSedap.id – Sama halnya dengan ayam suwir, Daging Suwir Masak Taoco juga super enak rasanya. 

Bila tak percaya, segera saja buat untuk santap siang hari ini.

         

Durasi: 50 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:

400 gram daging sengkel, potong searah serat, rebus, suwir-suwir

4 butir bawang merah, dcincang halus

2 siung bawang putih, cincang halus

1 cm jahe, memarkan

1 cm lengkuas, memarkan

1 lembar daun salam

1/2 sendok makan kecap manis

1 sendok makan taoco

1 sendok makan saus tomat

4 buah cabai rawit merah utuh

3/4 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

1/4 sendok teh gula pasir

150 ml kaldu, dari sisa rebusan daging

2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Daging Suwir Masak Taoco:

1. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas, dan daun salam sampai harum.

2. Masukkan daging. Aduk rata. Tambahkan kecap manis, taoco, saus tomat, cabai rawit, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.

3. Tuang air kaldu sapi. Aduk rata. Masak sampai matang dan meresap.

Baca Juga : Kepingin Sarapan Khas Amerika? Langsung Saja Sajikan Burrito Beef Brocoli

Baca Juga : Jangan Buru-Buru Salahkan Pasangan Kalau Kenikmatan Di Ranjang Cepat 'Padam', Bisa Jadi Minuman Ini Penyebabnya

Baca Juga : Intip Kemegahan Sebuah Kota Di Tengah Hutan Papua, Punya Restoran Mewah Sampai Air Kran yang Bisa Langsung Diminum!

Baca Juga : Menu Bekal dan Sarapan Besok Pasti Jadi Tampil Beda Dengan Chow Mien

Baca Juga : Sudah Sukses Sampai Raih Rekor MURI, Siti Badriah Teringat Dirinya Saat Susah, Pernah Makan Sebungkus Mi Instan Dibagi 2!