Kondisi Drop Pasca Operasi Tumor Payudara, Cut Memey Langsung Pulih Setelah Konsumsi Sayur Ini

By Lena Astari, Jumat, 21 September 2018 | 11:15 WIB
Cut Memey (instagram.com/cutmemey)

SajianSedap.id – ­­Tumor payudara jadi salah satu penyakit yang lebih sering menyerang wanita.

Karena itu, ada baiknya bagi para wanita untuk memeriksa keadaan tubuh sebelum terlambat.

Salah satu aktris yang terkena tumor payudara adalah Cut Memey.

Baca Juga : Resmi Jadi Duda, Sule Buktikan Kalau Dirinya Bahagia dan Masih Bisa Makan Malam Lengkap di Rumah

Setelah mengetahui ada tumor di tubuhnya, Ia pun segera menjalani operasi.

Namun Ia mengaku drop pasca operasi berlangsung.

Panik Karena Berkembang Pesat

Pada tahun 2017, wanita 37 tahun itu menyadari ada perubahan pada bentuk payudaranya.

Benjolan yang sebelumnya tidak ada, tiba-tiba muncul dan semakin lama semakin membesar.

Ia pun langsung memeriksakan payudaranya di rumah sakit.

Setelah melakukan ultrasonografi, baru ketahuan jika tumornya sudah cukup serius.

Pasalnya sudah mulai tumbuh akar dan perkembangannya sangat cepat.

Baca Juga : Tak Cuma Keluarkan Uang, Saksi Sampai Bersumpah Lihat Dimas Kanjeng Keluarkan Soto Hingga Rawon

Dokternya pun menyarankan pencegahan dini dengan melakukan operasi.

Aktris yang juga seorang penyanyi ini pun langsung menjalankan operasi pengangkatan tumor payudara.

Diceritakannya, diameter tumornya masih 2 cm dan dalam satu minggu, sudah bertumbuh sekitar 1 cm.

Untungnya operasi berjalan lancar.

Sehari setelah operasi, Ia sudah diperbolehkan pulang.

Tumor Payudara Cut Memey

Drop Pasca Operasi

Namun sayangnya, bukan kesembuhan yang didapat, aktris kelahiran 7 Desember 1980 ini mengaku kesehatannya malah drop.

Ia merasa badannya agak kesemutan dan lemah.

Diduga hal itu terjadi karena Ia kekurangan darah atau anemia.

Sadar kalau dirinya butuh asupan zat besi, Ia pun langsung belanja sayur-sayuran yang mengandung banyak zat besi.

Karena itu Ia rajin mengonsumsi daging merah dan bayam merah.

Kedua sayuran itu memang bisa jadi pengganti vitamin penambah darah.

Baca Juga : Suaminya Resmi Jadi Wakil Bupati, Sosok Istri Hengky Kurniawan yang Cantik dan Hobi Masak Jadi Sorotan

Dengan begitu, Ia pun bisa kembali menjalani aktivitasnya seperti biasa.

Dikatakannya, Ia paling suka jalan-jalan ke mall dekat rumah untuk nonton film dan makan bersama anak-anaknya.

Berkaca dari pengalamannya, ada baiknya mulai sekarang kita lebih peduli pada kesehatan diri kita.

Selalu jaga asupan makan dan rajin berolahraga.

Jangan lupa cek kesehatan kita secara rutin ke dokter.

Baca Juga : Nikmatnya Semangkuk Sup Ikan Gurame Tomat Hijau Ini Langsung Bikin Kita Semangat