10 Tahun Berlalu, Ratu Horor Indonesia Ini Ditemukan Meninggal Setelah Minum Segelas Susu Pada Malam Hari

By Raka, Rabu, 26 September 2018 | 16:15 WIB
Suzanna (Line Today)

Pihak dari keluarga Suzanna menilai ada peran Clift dibalik kematian mendadak tersebut.

Meski kini 10 tahun telah tiada, nama Suzanna tetap dikenang sebagai salah satu aktris yang sangat berbakat.

Susu pengaruhi diabetes?

Suzanna diduga meninggal karena penyakit diabetes yang dideritanya.

Yang cukup mengejutkan adalah dirinya sangat menyukai minum segelas susu sebelum tidur.

Namun, apakah penderita diabetes bisa minum susu?

Baca Juga : Bisnis Kuliner Sukses Sampai ke Hongkong, Ruben Onsu Alami Hal Mistis Ini di Rumahnya, Ada yang Sirik?

Para penderita diabetes tidak dapat membuat atau menggunakan insulin secara efektif.

Insulin adalah hormon yang mengatur kadar gula darah dan saat insulin tidak dapat menjalankan fungsinya dengan baik, kadar gula darah akan meningkat.

Para penderita diabetes harus memperhatikan jumlah gula yang mereka konsumsi.

Ilustrasi susu

Gula merupakan jenis karbohidrat sehingga sangat penting bagi penderita diabetes untuk menghitung jumlah karbohidrat pada makanan yang mereka konsumsi.

Penderita diabetes juga terkadang memiliki kadar kolestrol dan trigliserida yang tinggi di darah mereka.

Trigliserida adalah lemak, yang dapat meningkatkan risiko terkena serangan jantung.

Diabetes juga membuat beberapa penderitanya menjadi berisiko terkena retak tulang.

Oleh karena itu, mengonsumsi produk yang tinggi kalsium dapat membantu para penderita menjaga agar tulangnya tetap kuat salah satunya adalah susu.

Baca Juga : Adjie Massaid Mendadak Meninggal Setelah Main Sepakbola, Kebiasaan Makan Sebelum Olahraga Ini Bisa Jadi Pemicunya

Masalahnya, kandungan pada susu bukan hanya kalsium saja, karena ada komponen-komponen lain yang dapat membantu dan ada juga komponen-komponen yang malah merugikan bagi penderita diabetes.