Ingin Tolong Korban Gempa di Palu dan Donggala? Makanan Praktis Ini Paling Dibutuhkan!

By Virny Apriliyanty, Sabtu, 29 September 2018 | 15:15 WIB
Ingin Tolong Korban Gempa di Palu dan Donggala? Makanan Praktis Ini Paling Dibutuhkan! ()

Nasi Bungkus

Makanan ini paling berguna untuk dibagi-bagikan kepada korban bencana alam.

Nasi bungkus juga lebih mudah untuk dikonsumsi dibandingkan mi instan karena tidak membutuhkan proses memasak.

Sumbangkanlah nasi bungkus dengan pilihan lauk yang lengkap dan bergizi seperti nasi dengan sayur dan tempe, ayam, atau telur.

Tapi, perhatikan jarak Anda dengan lokasi evakuasi.

Jika dekat nasi bungkus bisa jadi pilihan. 

Kalau jaraknya jauh, nasi bungkus sebaiknya dihindari lantaran nasi bungkus sangat cepat basi. 

Baca Juga : Sempat Idap Kanker Ovarium, Shahnaz Haque Stop Simpan Makanan di Kulkas, Alasannya Bisa Jadi Pelajaran

Roti

 

Roti adalah makanan yang praktis dan tinggi karbohidrat.

Ia cukup mengenyangkan sehingga memberi energi lebih bagi yang mengonsumsinya. Pilihlah roti isi dengan kemasan sekali makan.