SajianSedap.id – Pantas susah move on kalau sudah mencoba resep Puding Delima Cendol ini.
Lembutnya puding berpadu dengan kenyalnya cendol dan delima.
Pasti deh keluarga suka.
Durasi: 45 Menit
Sajian: 10 Buah
Bahan Puding:
300 ml air kelapa
70 gram gula pasir
1 lembar daun pandan, diikat
1 sendok teh agar-agar bubuk warna putih
1/8 sendok teh garam
3 sendok makan santan kental instan
1 tetes pewarna hijau tua
50 gram cendol
Bahan Delima:
100 gram bengkuang, dipotong kotak 1/2 cm
1/8 sendok teh pewarna merah cabai
50 gram tepung sagu
500 ml air untuk merebus
Bahan Saus:
200 ml santan dari 1/2 butir kelapa
50 gram gula pasir
1/8 sendok teh garam
1 sendok teh maizena
1 lembar daun pandan, diikat
100 gram kelapa muda, dikeruk panjangCara Membuat Puding Delima Cendol:
1. Delima, lumuri bengkuang dengan pewarna merah. Diamkan 15 menit hingga meresap. Aduk rata bengkuang dengan tepung sagu. Ayak hingga bengkuang terbalut sagu.
2. Rebus bengkuang yang sudah terbalut dalam air mendidih hingga bening. Angkat, tiriskan.
3. Puding, rebus air kelapa, gula, daun pandan, agar-agar bubuk, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Bagi menjadi 2 bagian. Satu bagian ditambahkan santan kental instan dan pewarna hijau tua. Aduk rata. Satu bagian lagi dibiarkan bening. Aduk masing-masing adonan.
4. Tuang puding santan ke dalam cup puding volume 250 ml hingga 1/2 tinggi cup. Tambahkan delima. Biarkan setengah beku. Taburi cendol.
5. Panaskan puding bening dengan menambahkan 1 sendok makan air. Siram ke atas puding santan hingga 3/4 tinggi cup. Dinginkan.
6. Saus, campur santan, gula, garam, daun pandan, dan maizena. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Tambahkan kelapa muda. Aduk rata. Angkat. Dinginkan.
7. Tuang ke atas puding. Sajikan dingin.
Baca Juga : Akibat Ibunya Konsumsi Ini Saat Hamil, Seorang Bocah Lahir dengan Bulu Mata Sepanjang 4.3 cm
Baca Juga : Pedasnya Mi Goreng Sambal Matah ini Terasa Pecah di Mulut, Gak Cukup Sepiring!
Baca Juga : Yuk, Bikin Sore Nanti Jadi Tampil Beda dengan Menikmati Dadar Gulung Pisang Unti Ini
Baca Juga : Roti Goreng Isi Jamur Bumbu Tiram, Bikin Waktu Ngemil Keluarga Jadi Lebih Berkesan