Ngemil Tak Akan Buat Tubuh Gemuk, Asal…

By Virny Apriliyanty, Kamis, 18 Oktober 2018 | 11:15 WIB
iStockphoto (iStockphoto)

SajianSedap.id - Masyarakat Indonesia suka sekali dengan camilan. Saking sukanya, ngemil jadi kegiatan wajib bukan cuma di antara jam makan, tapi juga setelah makan, lo. Buktinya, bukan pedagang nasi dan bakso saja yang ramai di jam makan siang, pedagang buah, gorengan sampai es podeng pun laris manis dikerubungi pembeli.

    Sayangnya, ngemil sering disalahkan sebagai penyebab bobot tubuh yang bertambah. Padahal faktanya, ngemil bisa memberikan banyak keuntungan bagi  manusia, lo. Salah satu yang paling luar biasa adalah menurunkan berat badan. Kok bisa?

    Hal diamini oleh Megan Mullin, seorang nutritionist di Canyon Ranch SpaClub di Las Vegas. Ia mengatakan kalau mengonsumsi makanan kecil setiap tiga sampai lima 5 jam sekali bisa membuat kita makan lebih sedikit saat makan siang dan makan malam. Pasalnya, perut sudah cukup terisi sehingga makan pun jadi terkontrol.  Istilahnya, tak akan ada lagi namanya makan kalap karena kelaparan. Luar biasa, kan

    Tidak berhenti sampai di situ, menurut American Dietetic Association, ngemil juga bisa meningkatkan konsentrasi dalam bekerja, lo. Terutama di jam-jam rawan seperti sore hari. Soalnya, energi dari makanan yang tepat bisa membuat tubuh kembali segar, ngantuk hilang dan kita pun makin fokus.

    Tapi, ada syaratnya, lo, untuk bisa mendapatkan semua manfaat baik dari camilan. Syarat utamanya, menu harus dipilih dengan benar. Kita tidak bisa asal ngemil nasi, roti atau gorengan di sela-sela jam makan. Yang ada, tubuh bukannya segar, malah tambah ngantuk. Nah, berikut ini 3 syarat camilan sehat yang bisa memberikan kebaikan bagi tubuh.

1. Kaya Serat

Wong Coco Pudding Rasa Kelapa

    Serat adalah salah satu nutrisi yang paling dibutuhkan tubuh. Dengan serat yang cukup, pencernaan akan lancar sehingga dapat menurunkan berat badan, menurunkan kadar gula darah dan melawan konstipasi. Jadinya, mengonsumsi camilan kaya serat sangatlah disarankan.

    Nah, camilan kaya serat ini bisa dengan mudah kita temukan di sekitar kita. Sebut saja misalnya aneka buah-buahan, kacang-kacangan, oatmeal hingga yang paling enak dan disuka adalah jeli dan pudding.

2. Rendah Lemak

Wong Coco Pudding

    Syarat kedua camilan sehat adalah rendah lemak. Lemak memang dibutuhkan tubuh, tapi kalau jumlahnya berlebihan, bisa-bisa berat badan jadi tak terkontrol, lo. Paling mudahnya, hindari semua jenis camilan yang digoreng. Minyak membuat lemak dalam makanan jadi berlipat ganda. Hindari juga camilan yang dilapisi tepung, seperti tahu atau tempe goreng. Tepung menyerap lebih banyak minyak, sehingga kita jadi mengonsumsi lebih banyak lemak tanpa disadari.