Dihukum Mati Di Arab Saudi Secara Mendadak, Camilan Ini Jadi Permintaan Terakhir Tuti Tursilawati

By Raka, Rabu, 31 Oktober 2018 | 12:15 WIB
Tuti Tursilawati, TKW asal Majalengka yang dieksekusi mati pemerintah Arab Saudi (Twitter @wahyususilo)

Minta dibawakan camilan

Lima bulan sebelum Tuti Tursilawati dieksekusi mati, ibundanya sempat berkunjung ke penjara tempat anaknya ditahan di Arab Saudi.

Dengan berurai air mata, ibu Iti, Ibu dari Tuti terus bertutur bahwa kunjungan Mei 2018 lalu merupakan kunjungan paling berkesan.

Baca Juga : Jangan Asal Kasih! Ini Daftar Camilan Sehat, Murah dan Enak yang Pasti Disuka Anak

Sang Ibunda bisa mengunjungi Tuti di penjara selama 1,5 jam, dimana dalam kunjungan sebelumnya hanya bisa ketemu 10 menit.

Tidak hanya itu, kunjungan yang ketiga kemarin juga bisa memeluk Tuti dan berfoto dimana tidak bisa dilakukan pada kunjungan sebelumnya.

Tuti kemarin minta dibawakan daster batik dan camilan.

Ilustrasi rengginang

Ibu membawakannya dua daster dan beberapa camilan seperti rengginang, keripik singkong dan opak.

Bawaan camilan itu langsung dimakan bersama di penjara Tuti dan Ibunda.

Momen makan bersama tersebut ternyata menjadi momen terakhir Tuti dan sang Ibunda.

Semoga kasus terhadap TKI di Arab Saudi tidak terulang kembali.