Jepang Jadi Negara dengan Makanan Penjara Terenak, Ini Menu dan Penampakannya

By Virny Apriliyanty, Senin, 5 November 2018 | 11:15 WIB
Perbandingan makanan di penjara ( www.govtech.com)

SajianSedap.id - Apakah Anda pernah memikirkan makanan penjara di Jepang sebelumnya?

Ketika Anda memikirkan makanan penjara, Anda mungkin tidak memikirkan makanan yang lezat, bergizi atau mengenyangkan.

Makanan penjara sering juga dianggap bagian dari keseluruhan hukuman.

Yakni dengan menu yang berkualitas rendah, tidak menggugah selera, disajikan di kantin yang berisik dan harus dimakan dalam waktu sesingkat mungkin.

Namun, pernahkan Anda bertanya-tanya dengan makanan penjara Jepang?

Di Jepang, tahanan dalam penjara relatif rendah.

Baca Juga : Pretty Asmara Sempat Tak Cocok Menu Penjara Hingga Turun 30 Kg, Saipul Jamil Malah Naik 2 Kg Karena Menu Penjara Ini

Sehingga hal itu dapat menaikkan banyak sumber daya untuk makanan yang seimbang.

Pada akhirnya, makanan yang seimbang itu akan membuat tahanan tetap sehat, positif, dan fokus.

Dilansir dari Food Republic, orang-orang yang dipenjara di Jepang memakan gandum utuh dicampur dengan beras.