Resep Membuat Cake Spekuk Kismis, Menu Istimewa Kesukaan Keluarga

By Dwi, Sabtu, 17 November 2018 | 18:00 WIB
Resep Membuat Cake Spekuk Kismis ()

SajianSedap.id – Mau membuat yang spesial untuk keluarga tercinta?

Bagaimana kalau membuat resep Cake Spekuk Kismis ini?

Dijamin enggak menyesal, deh!

Durasi: 45 Menit

Sajian: 3 Loyang

Bahan:250 gram margarin25 gram gula pasir halus100 gram cokelat masak putih, dilelehkan5 kuning telur250 gram tepung terigu protein sedang1/2 sendok teh baking powder2 sendok teh spekuk40 gram maizena100 ml susu5 putih telur1/4 sendok teh garam125 gram gula pasir halus100 gram kismis, dibelah 2 bagian

Cara Membuat Cake Spekuk Kismis:

1. Cake, kocok margarin dan gula pasir halus 7 menit sampai lembut. Masukkan cokelat masak putih leleh. Kocok rata.

2. Tambahkan telur satu per satu bergantian dengan sebagian tepung terigu sambil diayak dan dikocok rata.

3. Masukkan sisa tepung, baking powder, spekuk, dan maizena sambil diayak bergantian dengan susu dikocok rata. Sisihkan.

4. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir halus sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.

5. Masukkan sedikit-sedikit ke dalam campuran margarin sambil diaduk perlahan.