SajianSedap.com – Siapa yang suka melewatkan sarapan karena sedang diet? Ya, selama ini, masyarakat Indonesia terjebak pada pikiran mainstream bahwa berat badan bisa turun asal kamu tidak makan. Karena itu, banyak orang yang melewatkan salah satu waktu makan saat sedang diet. Nah, momen yang paling sering jadi korbannya adalah sarapan.
Soalnya, banyak orang memilih melaparkan diri saat bangun tidur demi bisa makan lebih banyak saat makan siang. Ibaratnya, menyimpan kalori saat sarapan untuk dipakai saat makan siang. Siapa yang sering berpikir begitu?
Sarapan adalah makanan terpenting dalam satu hari
Cara berpikir di atas ternyata salah besar dan sebaiknya tidak kamu ikuti dalam jangka waktu lama. Bahkan, sarapan adalah waktu makan terpenting dalam satu hari.
Coba pikir baik-baik. Selama tidur 6–8 jam, tubuhmu tidak mendapat asupan makan sama sekali. Maka, sarapan itu ibarat bensin untuk motor. Tanpa bensin, motor tidak bisa jalan dan bergerak.
Begitu juga dengan tubuhmu. Kalau tidak diberi asupan energi lewat sarapan, tubuh tidak akan bekerja dengan maksimal. Itu sebabnya, kebiasaan melewatkan sarapan selalu dikaitkan dengan kurangnya konsentrasi sampai mood yang tidak baik.
Bahkan, sebuah penelitian dari Universitas Harvard pada 2013 lalu mengaitkan kebiasaan melewatkan sarapan dengan penyakit diabetes tipe II. Penelitian ini mengambil kesimpulan kalau wanita yang tidak sarapan setiap hari berpotensi 20% lebih besar untuk mengidap penyakit diabetes tipe II. Penyebabnya adalah gangguan glukosa dalam darah yang dalam waktu lama bisa menyebabkan diabetes. Dampaknya mengerikan, bukan?
Sarapan Bisa Bikin Tubuh Langsing
Nah, kabar baiknya, sarapan ternyata bisa menurunkan berat badan. Ide dasarnya adalah makan di pagi hari membuat perut kenyang dan membuatmu makan lebih sedikit saat siang. Sementara itu, kalau membiarkan tubuh kelaparan di pagi hari, kamu cenderung akan makan lebih banyak di siangnya. Jadi, kalori yang masuk pun kalau dihitung-hitung jadi makin banyak.
Ide ini pun diamini oleh sebuah penelitian yang dilakukan di University of Minnesota. Penelitian yang dilakukan pada remaja menemukan kalau mereka yang makan sarapan sehat cenderung punya berat yang lebih rendah ketimbang mereka yang melewatkan sarapan.
Sebuah penelitian di Perancis juga menemukan bahwa pria dan wanita yang makan sarapan setidaknya 10 kali dari 12 hari cenderung punya pinggang yang lebih ramping ketimbang mereka yang tidak.
Sarapan yang bikin berat turun
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR