"Sudah, sudah insya Allah kalau wejangan-wejangan dari omongan yang serius sampau bercandaan. Insya Allah sudah banyak, dari A sampai Z. Mau Devano, sama kaka Salsha, sama," kata Iis.
Menurut Iis, nasihat perlu diberikan karena ia tahu betul bagaimana sulitnya bertahan di dunia hiburan.
"Sudah kenyang (nasihat), Jakarta kejam, dunia hiburan kejam. Ya kan harus berhati-hati sama pergaulan dan teman-teman. Kalau enggak, enggak kuat-kuat banget bisa oleng dunia, ya kan," ujar Iis.
Pelantun "Payung Hitam" ini menambahkan, sebagai orangtua dia dan suami hanya bisa memberi dukungan untuk karier kedua anaknya.
"Tapi dia memang passion-nya di situ jadi jaman sekarang orangtua enggak bisa mengarahkan, kita orangtua men-support apa yang dia mau," ucapnya.
Hanya saja Iis tak melepas begitu saja putra-putrinya saat meniti karier di dunia hiburan.
"Lepas, tarik, lepas, tarik, gitu. Kalau orangtua zaman sekarang, jadi teman, membebaskan tetapi masih tetap kontrol keluarga," ungkap Iis.
Baca Juga : Begini Kalau Istri Pilot dan Sosialita Bikin Arisan, Ruang Makan Iis Dahlia Sampai Banjir Makanan Enak!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR