Bisnis tersebut tidak hanya berpusat pada satu macam bisnis saja, melainkan di berbagai macam bisnis.
Mulai dari 4 bisnis kuliner yang terdiri dari Ayam Asix, Dapur Asix, A6 Oleh-oleh, dan Ngopi Asix.
Selain itu Ashanty juga tidak mau ketinggalan berbisnis di dunia kecantikan wanita.
Ashanty mengeluarkan produk kecantikan seperti krim pemutih, BB cream, paket perawatan anti-aging, hingga lipstik.
Baca Juga: Ajak Anak Penjual Cilok Buka Puasa Bareng, Ashanty Terpana Lihat Tingkah Putra Di Meja Makan
Produk kecantikan milik Ashanty ini diberi merek dengan nama Ashanty Beauty Cosmetics.
Tak hanya Bundanya saja, ternyata Aurel, sang putri juga mulai ikut terjun di dalam bisnis kecantikan.
Salah satu bisnis kecantikan dari Aurelie Hermansyah ini adalah produk lipstik dengan merek Aurelolly.
Baru-baru ini terdengar kabar bahwa Ashanty juga mulai merilis bisnis terbarunya untuk melengkapi bisnis kecantikan yang dimilikinya, yaitu bisnis softlens dengan merek Ashanty Beauty Softlens.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini
Penulis | : | Andeska |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR