Sajiansedap.com - Enggak usah bingung masak apa besok.
Soalnya, resep Ramen Tofu Kuah Miso ini cocok untuk Anda yang bingung masak apa besok.
Yuk, contek resep Ramen Tofu Kuah Miso jadi ide masak apa besok.
Baca Juga: Masak Apa Besok? Nasi Gulung Merah Hijau Bisa Jadi Sarapan Favorit Keluarga
Waktu: 45 Menit
Sajian: 3 Porsi
Bahan:
300 gram mi ramen rebus
1 buah paha ayam fillet, potong kotak
1/2 buah bawang bombay, iris panjang
2 siung bawang putih, memarkan
1 sendok makan kikkoman
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
1 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan Kuah:
1.000 ml air
100 gram miso pasta
1 1/2 sendok makan dasinomoto bubuk
Bahan Pelengkap:
2 buah egg tofu, potong 1 cm, goreng berkulit
3 buah crab stick, belah 2 bagian
1 sendok makan wakame (rumput laut kering), rendam
1 batang daun bawang, iris
1/2 sendok makan wijen sangrai
2 sendok teh tongarasi (cabai bubuk)
Cara Membuat Ramen Tofu Kuah Miso:
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
2. Masukkan Kikkoman, garam, merica, dan gula. Aduk rata. Angkat. Sisihkan.
3. Kuah, rebus air, miso, dan dasinomoto sampai matang dan mendidih.
Penulis | : | Dwi |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR