SajianSedap.com - #SahabatSayur harus tahu, inilah sayur yang wajib dikonsumsi penderita leukimia seperti Ani Yudhoyono.
Setelah 4 bulan berjuang melawan kanker darah atau leukimia, Ani Yudhoyono akhirnya menyerah dan menghembuskan napas terakhir pada Sabtu (1/6/2019).
Selama menjalani perawatan, ternyata ada sayuran yang wajib dikonsumsinya.
Apa saja sayuran itu?
Mari simak info lengkapnya berikut ini.
Sayuran Untuk Penderita Leukimia
Masyarakat Indonesia sempat terhenyak saat SBY mengumumkan bahwa istrinya divonis leukimia pada bulan Februari 2019.
Pasalnya, selama ini Ani Yudhoyono dikenal sebagai sosok yang bugar dan aktif.
Lewat akun Instagram miliknya, Ia senantiasa membagikan kegiatannya yang cukup banyak.
Untuk itu, betapa terkejutnya saat akhirnya Ia terbaring lemah di kasur rumah sakit NUH Singapura.
Selama itu, suami, anak, menantu, dan cucunya secara bergantian menjaganya.
Mereka dengan telaten menemani, merawat, dan membantu apapun yang diperlukan oleh Ani Yudhoyono.
Semua kegiatan itu rajin dibagikan mereka lewat unggahan Instagram.
Selama perawatan itu, ternyata ada sayuran yang harus dikonsumsi bagi penderita leukimia seperti Ani Yudhoyono.
Seperti yang kita tahu, pengobatan leukimia bisa berjalan sangat berat.
Karena itulah asupan makanannya pun harus diperhatikan.
Baca Juga: Segera Ganti Karbohidrat dengan Avokad, Berat Badan #SahabatBuah Akan Turun Drastis!
Dilansir dari laman Leukimia & Lymphona Society, pasien ditargetkan untuk mengonsumsi 5-10 porsi buah dan sayuran setiap hari.
Sayuran yang harus disuguhkan antara lain brokoli, kembang kol, kubis, kubis Brussel, kangkung, selada air dan lobak.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini
Selain itu, pasien juga wajib makan makanan yang tinggi kalori seperti sup.
Cara memasaknya juga tidak sembarangan, lo!
Sayuran itu bisa diolah dengan cara dikukus.
Kalau mau diolah dengan cara lain, harus menggunakan olive oil atau bahan lain yang tinggi kalori.
Biasanya nafsu makan pasien leukimia akan menurun.
Mereka menyarankan supaya pasien bisa berjalan-jalan dahulu sebelum makan untuk meningkatkan nafsu makan.
Source | : | lls.org |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR