Sajiansedap.com - Masak apa besok? buat Resep Mi Kangkung Siram Santan yang enak ini saja.
Bukan cuma tak lagi bingung masak apa besok, Resep Mi Kangkung Siram Santan juga sukses menggoda dengan rasanya.
Jangan lagi galau untuk masak apa besok? cukup kreasikan sepiring Resep Mi Kangkung Siram Santan.
Baca Juga: Masak Apa Besok? Yuk, Cobain Sedapnya Resep Laksa Penang Ini
Waktu: 45 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
300 gram mi telur kering, direbus, ditiriskan
1 ikat sedang kangkung, dipetiki, direbus
2 lembar daun jeruk
1 batang serai, dimemarkan
150 gram ayam fillet, direbus, disuwir-suwir
4 butir bakso ikan, dipotong-potong
4 buah daging kepiting olahan , dipotong-potong
150 ml santan dari 1/4 butir kelapa
1 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
350 ml kaldu ayam
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus :
4 siung bawang merah
4 siung bawang putih
2 sendok makan ebi
3 butir kemiri
Pelengkap:
2 buah jeruk nipis
2 batang daun bawang, diiris
1 buah tomat, dibuang isinya, dipotong kotak 1 cm
2 sendok makan bawang merah goreng
2 sendok makan sambal rawit hijau , ulek
Cara Membuat Mi Kangkung Siram Santan:
1. Tumis bumbu halus, daun jeruk, dan serai hingga harum.
2. Tuangkan kaldu ayam. Rebus sampai mendidih. Masukkan ayam, bakso, dan daging kepiting olahan. Aduk rata.
3. Tambahkan santan, garam, merica, dan gula pasir. Masak sambil diaduk sampai matang.
4. Tata mi dan kangkung di dalam mangkuk saji. Siramkan kuah. Sajikan mi bersama pelengkapnya.
Baca Juga: Masak Apa Besok? Sajikan Saja Resep Mi Rebus Berbumbu dengan Aroma Kaya Rempah Ini
Baca Juga: Resep Mi Kuah Enak untuk Buka Puasa, Yuk, Buat Resep Mi Rebus Udang
Baca Juga: Resep Bakmi Rebus Jawa Enak yang Bikin Jadi Semangat Buat Sarapan
Cuma Pakai Tepung Terigu, Ini Cara Ampuh Mengusir Semut di Rumah Sampai ke Sarang-sarangnya
KOMENTAR