"Daddy sempat ngomong juga sama Mas Eko Patrio. Waktu itu kan dia di bawah naungan Ekomando kan. Daddy cariin dia, mencoba menarik dia kembali karena kan dia masih sekolah," tandasnya.
Doddy yang sempat berdiskusi dengan Eko Patrio mengenai nasib Vanessa kala itu sempat diberi saran untuk lakukan jumpa pers.
Keputusan itu dibuat untuk menarik kembali Vanessa agar pulang kepada orang tuanya.
Sayangnya, Doddy menolak karena ia tidak ingin permasalahan tersebut menarik perhatian publik.
"Mediasinya langsung ke Mas Eko. Saya curhat 'ini gimana,' Vanessa kan di bawah Ekomando, dia pergi dari rumah," lanjut Doddy.
"Nah Mas Eko kasih solusi karena masih di bawah umur, gimana kalau bikin press conference," jelasnya.
"Pada saat itu daddy gak mau itu semua terungkap ke publik, artinya malu gitu kan," tuturnya.
"Dia pernah bilang jangan membuka aib. Ini justru daddy nutupin aib dia. Daddy bilang ke Mas Eko gak mau karena nanti pasti jadi konsumsi publik," terang Doddy lagi.
"Kata Mas Eko hanya itu caranya untuk menarik Vanessa. Tapi daddy gak mau karena nanti jadi konsumsi publik kan, jadi ramai di media, ya udah deh daddy tutupin tuh aibnya."
"Kemarin dia bilang orang tua bukannya nutupin aib malah, padahal 10 tahun lalu itu daddy tutup aibnya," pungkasnya.
Source | : | Grid.ID,Sajian Sedap,Tribun Jakarta |
Penulis | : | Refina Jasmine |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR