Bikin Emosi, Selebgram Ini Jadi Viral Setelah Terang-Terangan Beri Ulasan Jelek Sebuah Restoran Cuma Karena Kesal Tak Dikasih Diskon!
SajianSedap.com - Selebgram kini jadi salah satu profesi yang paling diminati, khususnya oleh kaum muda.
Soalnya hanya dari media sosial, kita bisa mendapat pundi-pundi uang sekaligus banyak promo atau bahkan barang gratis.
Kalau sosok selebgramnya sudah terkenal, tak jarang akan diberi potongan harga khusus dan sebagai gantinya akan diunggah promosi lewat media sosial.
Baca Juga: Sambal Mantap Ini Bikin Makanan Sederhana jadi Spesial! Pedasnya Siap Menggoyang Lidah
Sayangnya, saking mudah dan menjanjikannya, banyak oknum tak bertanggung jawab yang justru malah seenaknya ketika sudah punya nama.
Oknum seperti inilah yang bisa mencoreng kredibilitas selebgram lain yang melakukan perannya dengan benar.
Seperti salah satu kisah yang viral di forum Reddit berikut ini.
Seorang selebgram wanita asal Amerika Serikat yang tidak ingin diketahui namanya ini cukup membuat emosi banyak orang yang membaca review singkatnya tentang sebuah restoran.
Dalam ceritanya, Ia dan pacarnya makan di sebuah restoran Italia.
Keduanya kemudian memesan Calamari, Spaghetti Vongole dan Gnocchi untuk disantap bersama.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini
Ketika sedang menikmati hidangan, sang manajer restoran pun menghampiri mereka.
Selayaknya manajer pada umumnya, Ia menanyakan kesan rasa dari menu makanan yang dipesan.
"Kami sangat terkesan dan memberitahunya bahwa ini adalah makanan Italia ini terenak yang pernah kami coba," ujar si selebgram.
Kemudian si selebgram tersebut menawarkan kepada manager tersebut untuk mempromosikan restorannya di Instagram.
Ia berkata telah memiliki lebih dari 11.000 followers (pengikut) yang membuatnya cukup dikenal.
Si manajer restoran pun terlihat sangat senang dengan tawaran tersebut.
Namun maksud selebgram tersebut menawarkan promosi melalui Instagram adalah karena mengharapkan kalau mereka akan diberi potongan harga.
Nyatanya mereka tetap harus membayar penuh pesanan mereka setelah tagihan datang.
"Aku pikir Ia akan berterima kasih dengan promosi gratis yang aku tawarkan, tapi ketika melihat bon ternyata benar-benar tidak ada diskon sama sekali," tulisnya lagi.
Ia terang-terangan mengatakan kalau dirinya kecewa.
Akhirnya selebgram tersebut menuliskan ulasan buruk tentang restoran tersebut dan memberikan bintang 1 melalui situs ulasan bernama Yelp.
Ulasan dari selebgram tersebut menuai banyak ditanggapi dari warganet lainnya sampai menjadi viral.
Banyak dari mereka yang tidak bersimpati atas keluhan dari ditulis oleh si selebgram.
Bahkan mereka juga mengecam selebgram tersebut karena dinilai terlalu picik.
"Kalau aku jadi pemilik restoran, aku akan membingkai ulasan ini dan meletakkannya di pintu masuk," tulis salah satu warganet.
"Itu adalah makanan Italia terbaik yang pernah saya makan," tulis yang lainnya.
"Kesombongan akan jumlah pengikut yang tinggi di Instagram memang jadi masalah generasi muda saat ini," ujar yang lainnya.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR