Profesi baru Ahok ternyata menyebabkan dirinya akan mengunjungi NTT.
Dikutip dari Pos Kupang, Ahok dikabarkan akan melakukan beberapa kegiatan di SoE TTS NTT pada 13-15 Agustus 2019 mendatang.
"Dia sendiri juga menyebutkan kepingin ke kota SoE, kota yang dingin," ungkap Emi Nomleni, Ketua DPD PDIP NTT saat ditemui di kediamannya di Kelurahan Oetete, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Selasa (30/7/2019) sore.
Baca Juga: Resep Tortilla Chicken Crispy Enak Ini Siap Bikin Akhir Pekan Jadi Lebih Seru
Kedatangan Ahok ke NTT lantaran ingin melihat keadaan kota Soe, sekaligus mengembangkan potensi pertanian lahan kering serta peternakan yang ada untuk dikembangkan dengan konsep ekonomi kerakyatan.
Ahok dikonfirmasi akan datang bersama timnya untuk berbicara bagaimana membangun ekonomi kerakyatan seperti yang digaungkan oleh PDI Perjuangan.
"Kedatangan beliau berkaitan dengan apa yang dilakukan bersama PDI-P. Ahok tidak datang sendiri, akan tetapi ia merupakan bagian dari PDI-P, sehingga saat berada di Jakarta, ia ingin datang ke NTT."
Source | : | hot grid |
Penulis | : | Tazkiya |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR