Sayangnya, lantaran ibunya tidak mengizinkan, Raisa akhirnya jualan nasi bakar.
"Jadi nyokap gue bikin, jadi tawar-tawarin aja ke tetangga. Kan semua kenal," ungkapnya.
Jiwa entrepreneurship yang ditanamkan sejak kecil itu akhirnya berguna untuk profesinya sekarang ini yaitu penyanyi.
"Sekarang jualan tiket konser. Jadi tetap jualan intinya," ungkap Raisa.
Seperti diketahui, ibu satu anak ini akan menggelar konser bertema Raisa Live in Concert 2020 pada 27 Juni 2020.
Tiket konser Raisa pun langsung laris manis diburu penggemar.
Sejak penjualan dibuka pada Senin (2/12/2019), tiketnya terjual sebanyak 10 ribu lembar dalam tempo dua hari.
Tiket konser Raisa terbagi dalam beberapa kategori yang dijual mulai dari Rp 150.000 (Blue) hingga termahal Rp 3.000.000 (Platinum).
Source | : | grid.id |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR