Tak Hanya Bipolar dan Konsumsi Amfetamin, Sang Ibu Blak-blakan Ungkap Penyakit Lain Medina Zein 'Saya Sempet Kaget'
SajianSedap.com - Beauty vlog Medina Zein (27) baru-baru ini berurusan dengan pihak kepolisian usai dirinya diketahui mengkonsumsi zat-zat terlarang.
Ditangkap di kawasan Lebak Bulus pada 28 Desember lalu, dirinya dinyatakan positif mengunakan zat terlarang amfetamin dari hasil test urine yang dilakukan oleh pihak kepolisian.
Penangkapan Medina oleh pihak kepolisian merupakan hasil pengembangan kasus narkoba yang mendera kakak iparnya, Ibra Azhari.
Sang ibunda, Tien Wartini mengaku terpukul saat mendengar berita tersebut.
Terlebih Medina mengaku mengkonsumsi zat terlarang untuk menyembuhkan penyakit bipolar yang mendera dirinya.
Baca Juga: Urap, The Javanese Salad That Is Flavorful and Nutrient-Rich
Seperti diketahui, Medina mengaku bahwa mengidap penyakit bipolar level 2 yang telah ia derita dari tahun 2016.
Namun bagi sang Ibu, Tien sang anak menganggap bahwa anaknya memiliki penyakit lain.
Ditemui di saat konferensi pers bersama awak media di Kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Minggu (5/1/2020).
Tien Wartini mengaku mengetahui anaknya mengidap penyakit Postpartum Depression saat melahirkan anak hasil pernikahannya dengan Lukman Azhari.
Source | : | wartakota.tribunnews.com |
Penulis | : | Siti Afifah |
Editor | : | Siti Afifah |
KOMENTAR