Tips Mencegah Gusi Sering Berdarah
Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat Anda lakukan untuk mencegah gusi sering berdarah:
-Gunakan sikat gigi yang berbulu lembut dan sikatlah gigi secara perlahan.
Sebisa mungkin lakukan flossing gigi dua kali sehari untuk mencegah timbulnya plak pada gigi.
-Gunakan obat kumur setiap hari, hal ini dapat membantu membunuh bakteri penyebab penyakit gusi.
-Hindari menggunakan obat kumur yang mengandung alkohol, karena dapat memperburuk keluhan gusi sering berdarah.
-Cukupkan kebutuhan cairan dengan minum air putih minimal 8 gelas sehari.
Hal ini dapat membantu membersihkan sisa-sisa makanan pada gigi yang dapat membentuk plak.
-Batasi konsumsi makanan dan minuman yang sangat panas atau sangat dingin, karena dapat merusak gigi dan gusi.
Baca Juga: Banyak Kecoa Berkeliaran di Dapur Anda? Coba Gunakan Bahan Alami Ini, Dijamin Ampuh Mengusirnya!
Baca Juga: Jangan Anggap Sepele! Ternyata Pahitnya Biji Duku Ampuh Sembuhkan Penyakit Ini, Intip Cara Raciknya
-Kunjungi dokter gigi setidaknya 6 bulan sekali untuk memeriksakan kesehatan gigi dan mulut.
Kebersihan gigi dan mulut yang terjaga dengan baik bisa mengurangi risiko terjadinya gusi berdarah.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Cirebon.tribunnews.com |
Penulis | : | Siti Afifah |
Editor | : | Siti Afifah |
KOMENTAR