SajianSedap.com - Resep Cake Tape Oreo Keju bisa kita buat sendiri di rumah.
Jadi, tanpa harus ke toko kue, kita sudah bisa menyantap cake yang lembut dan nikmat dengan Resep Cake Tape Oreo Keju.
Tertarik untuk menyajikan Resep Cake Tape Oreo Keju sebagai camilan istimewa keluarga tercinta?
Baca Juga: Resep Pancake Wortel Enak Jadi Menu Sarapan Praktis & Sehat Untuk Si Kecil
Waktu: 60 Menit
Sajian: 9 potong
Bahan:
145 gram margarin
150 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
125 gram tape singkong, blender halus
3 butir telur
150 gram tepung terigu protein sedang
1 sendok teh baking powder
50 ml susu cair
8 keping Oreo dan krimnya
Bahan Pelengkap:
100 gram butter cream
100 gram keju cheddar, parut
Cara Membuat Cake Tape Oreo Keju:
1. Kocok margarin, gula pasir, dan garam 7 menit sampai lembut. Masukkan tape singkong. Kocok rata.
2. Tambahkan telur satu per satu bergantian dengan sebagian tepung terigu sambil diayak dan dikocok rata.
3. Masukkan sisa tepung terigu dan baking powder bergantian dengan susu cair sambil diayak dan dikocok perlahan.
Penulis | : | Robert Christianto |
Editor | : | Dwi |
KOMENTAR