Risiko kanker nasofaring menyerang bisa lebih tinggi jika ikan asin semakin sering dikonsumsi, terutama oleh anak-anak hingga usia 10 tahun.
Makanan lain yang juga termasuk karsinogen tinggi ialah daging olahan yang diasinkan, difermentasi, atau diolah dengan metode yang dimaksudkan menambah rasa seperti sosis, kornet, dan daging kering.
Oleh karena itu, sebaiknya kita waspada konsumsi makanan sehari-hari.
Diketahui juga bahwa beberapa tokoh dan artis meninggal dunia karena mengidap penyakit kanker.
Baca Juga: Stop Makan Kulit Ayam Kalau Masih Sayang Badan! Bahayanya Ngeri dan Enggak Main-Main!
Mungkin masih ingat perjuangan Ani Yudhoyono, istri Presiden ke-6 Republik Indonesia melawan kanker darah atau leukemia, hingga akhirnya berpulang pada awal Juni lalu.
Ada pula Ustaz Arifin Ilham, pendakwah yang juga sempat berjuang melawan kanker nasofaring sebelum meninggal dunia 22 Mei 2019 silam.
Atau Julia Perez yang meninggal pada usia 37 tahun karena kanker rahim.
Lalu yang baru-baru ini terdengar, pedangdut yang tenar dengan lagu 'Astuti', Agung Hercules, juga tengah berjuang lawan Glioblastoma atau kanker otak stadium 4.
Penulis | : | Rafida Ulfa |
Editor | : | Rafida Ulfa |
KOMENTAR