Curhat dokter Handoko ke Gubernur Ganjar Pranowo
Sebelumnya, lewat sambungan singkat telepon Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyapa Dokter Handoko.
Terlalu lelah bekerja merawat pasien positif virus corona, Dokter Handoko harus terbaring di rumah sakit.
Gubernur Ganjar Pranowo mengaku selalui mengikuti sepak terjang Dokter Handoko yang gigih melawan virus corona di Tanah Air.
Bahkan kini kesehatan sang dokter pun ikut dipertaruhkan demi menyelamatan nyawa pasien positif virus corona.
Momen percakapan dengan Dokter Handoko pun diunggah sang Gubernur di akun Instagram pribadinya pada Jumat (20/3/2020).
Lewat sambungan telepon tersebut Ganjar Pranowo lantas menanyakan keberadaan sang dokter.
"Pak Handoko di mana sekarang?" tanya Ganjar seperti video yang diunggah Ganjar Pranowo di akun Instagramnya pada Jumat (20/3/20).
"Di Rumah Sakit Persahabatan," ujar Handoko.
Dalam kesempatan yang sama Ganjar pun menanyakan kondisi sang dokter yang dikabarkan sakit.
"Sekarang bagaimana kondisinya hari ini," tanya Ganjar Pranowo.
Dokter Handoko pun lantas menceritakan kondisi terbarunya kepada sang Gubernur.
"Udah sehat sih, nggak panas, nggak mual cuman capeknya luar biasa," aku Dokter Handoko
Source | : | Mataram.tribunnews.com |
Penulis | : | Siti Afifah |
Editor | : | Siti Afifah |
KOMENTAR