dr Lukman Shebubakar merupakan anggota IDI Cabang Jakarta Selatan.
Adapun dr Bernadette merupakan anggota IDI Cabang Makassar dan dr Ketty Kerawati Sultana adalah anggota IDI Cabang Tangerang Selatan.
Baca Juga: Gara-Gara Corona, Satu Keluarga di Sumatra Harus Terima Kenyataan Pahit Dikucilkan Warga, Ada Apa?
Wakil Ketua Umum IDI, dr Adib Khumaidi, mengatakan tiga dokter yang meninggal hari ini berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19.
"Ketiganya meninggal hari ini. Info yang kami terima, ketiganya (berstatus) PDP Covid-19," ujar Adib saat dihubungi Tribunnews.com melalui sambungan telepon.
Ditanya apakah ketiganya positif Corona, Adib mengatakan IDI belum bisa memastikan hal itu.
Hal ini karena IDI tidak menerima data konfirmasi positif atau pun hasil swab test dari dokter-dokter yang meninggal.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
KOMENTAR